Study Programs

Ekonomi Pembangunan

Back to Lecturer Lists
Dr Idfi Setyaningrum

Dr Idfi Setyaningrum

Dosen

Study Program

Ekonomi Pembangunan

Name

Dr Idfi Setyaningrum

Position

Dosen

Tautan & Media Sosial

Profil Akademik

Biography

Berbekal pengalaman mengajar selama 20 tahun lebih sebagai Dosen di Universitas Surabaya, bagi Idfi Setyaningrum, menghadapi mahasiswa dengan beragam karakteristik menjadi tantangan keseharian. Tanggung jawab mentransformasi, mengembangkan, menyebarluaskan ilmu pengetahuan serta membimbing mahasiswa dengan berbagai pendekatan hanya ditujukan untuk menjadikan mahasiswa sebagai insan yang berkompeten dan mampu menjawab tantangan di masa depan.

Other Informations

Lulusan S1 dan S2 bidang Statistika Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya ini, aktif di dunia pendidikan sebagai pengajar di Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Bisnis dan Ekonomika Universitas Surabaya konsentrasi Bisnis Internasional. Kandidat Doktor Ilmu Ekonomi Universitas Airlangga ini memiliki minat pada bidang produktivitas, model ekonomi dan behavior economics. Berbagai penghargaan melalui Hibah Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia atas karya penelitian dan pengabdian kepada masyarakat telah banyak dilakukan tidak hanya sebagai tenaga ahli, narasumber di beberapa project, workshop dan seminar namun juga dalam bentuk artikel ilmiah nasional maupun internasional.

whatsapp icon